Senin, 15 Juli 2013

Mengenal Variabel Dasar, Type Variable.

Dalam pembelajaran Programming, pasti kita tak terlepas dengan urusan data. Sangat penting untuk memahami data walaupun hanya sekedar dasar. Variabel merupakan salah satu model data.

Dalam Visual Basic boleh dikategorikan 2 tipe variable, variable sederhana dan variable objek, walaupun sebenarnya semua variable dalam .NetFrameWork adalah object. Tipe data sederhana sebenarnya sama dengan versi vb terdahulu. Berikut tipe data sederhana:
  • Variable Integer (Variabel Bilangan Bulat)
Variable Integer ataupun Bilangan bulat merupakan tipe data yang paling luas penggunaannya. Bukan karena mudah digunakan tapi kenyataannya tipe ini banyak digunakan untuk mencacah. Bagi sobat yang udah lama tak belajar matematika, bilangan bulat itu adalah bilangan yang tak memiliki pecahan. Dalam versi VB.Net Integer yang paling banyak dipakai dalah Integer 32bit. Jenis jenis integer :

Tipe Data Jangkauan Ukuran
Memory
Integer -2,147,483,648 s/d
2,147,483,647
4 byte
Long Integer -9,223,372,036,854,775,808 s/d
9,223,372,036,854,775,807
8 byte
Short -32,768 s/d 32,767 2 byte
Sbyte -128 s/d 127 1 byte
UInteger 0 s/d 4,294,967,295 4 byte
ULong 0 s/d 18,446,744,073,709,551,615
(18 juta triliun !!!)
8 byte
USort 0 s/d 65,535 2 byte
Byte 0 s/d 255 1 byte

Untuk bilangan yang lebih besar VB mensuport tipe Decimal yang memakan memory 16 byte. Namun dalam operasi matematika decimal adalah yang terlambat diproses.

Note :
    1 byte = 8 bit.
    bit = 1 unit bilangan biner antara 1 dan 0

  • Bilangan Berkoma ( Floating Point Number )
  • Bilangan Berkoma dikenal dengan sebuat bilang real, meliputi real negatif dan real positif. Dalam dunia komputer bilangan real disebut juga Floating Point Number. Pada bilangan real dikenal sistem perpangkatan untuk penyederhanaan bentuk.
    Ada 2 tipe bilangan real yang banyak dipakai yaitu :

    Single s/d Single Precision ( ketelitian tunggal ) merupakan tipe bilangan real yang kecil dengan ukuran memori 4 byte saja. Single Precision memiliki rentang nilai antara  -3.4028235 / 10 pangkat 383.4028235 x 10 pangkat 38 ( -3.4028235E-38 s/d 3.4028235E+38.
    Sedangkan ketelitian Single precision cuma kira kira 9 digit pertama saja.
    Double Double Precision ( ketelitian ganda ) merupakan tipe bilangan real yang cukup teliti dan memakan memory 8 byte. Rentang Nilai dari double precision adalah :
    -4.94065645841246544E-324  s/d 4.94065645841246544E-324 dengan ketelitian kira kira 16 sampai 18 digit pertama. Bilangan Double sangat banyak digunakan karena ketilitiannya yang dianggap baku.

  • Logika ( Boolean)
    Logika atau Boolean adalah tipe data yang menyimpan data true atau false (ya atau tidak). Didalam memory variable tipe ini hanya mengunakan 1 byte memori saja.

  • Tulisan (String)
    String merupakan data yang berupa tulisan. Dalam VB String dapat berisi tulis dengan panjang sampai 2 giga byte. Dalam praktek sangat jarang kita mengunakan string yang panjang sekali.

  • Huruf (Char)
    Char adalah tipe data yang menampung 1 huruf saja dan hanya mengunakan 2 byte memory. Penggunaan 2 byte ini karena memungkinan penampungan huruf UniCode yang meliputi hampir semua symbol huruf di dunia tarmasuk huruf arab dan china.

  • Tanggal (Date)
    Date adalah tipe data yang menampung informasi tanggal dan jam sekaligus dan menggunakan 8 byte memory. Tanggal dapat ditulis diantara tanda pagar contoh #1/31/2013 1:30:00.00 pm#


 Private Sub PengenalanVariable()
        'Contoh Deklarasi Variable Integer
        Dim Int1 As Integer  'Deklarasi Variable Tunggal
        Dim IntA, IntB As Integer 'Deklarasi 2 variable sekaligus
        Dim Int2 As Integer = 28 'Deklarasi variable yang langsung
        Int1 = 10  'Isi Variable Int1 dengan 10
        IntB = Int2 * Int1  'Operasi Perkalian, IntB akan Berisi 280 (28 x 10)

        'Contoh Deklarasi Angka Single Precision
        Dim Single1, Single2, Single3 As Single
        Single1 = 3.14
        Single2 = 7
        Single3 = Single1 * Single2 ^ 2 'Contoh Perhitungan Single1 x ( Single2 pangkat 2)

        'Contoh Deklarasi Angle Double Precision
        Dim Do1, Do2, Do3 As Double
        Do1 = Math.PI  'Do1 diisi dengan Vi (3.14...)
        Do2 = 7
        Do3 = Do1 * Do2 ^ 2 ' Perhitungan D01 x ( do2 ^2)

        'Contoh Deklarasi Logic / boolean
        Dim aLogicYes, aLogicNo As Boolean
        aLogicYes = True
        aLogicNo = False

        'Contoh Deklarasi Date
        Dim aTgl, aTglJam As Date
        aTgl = #7/31/2013#
        aTglJam = #7/31/2013 4:00:00 PM#

        'Contoh Deklarasi String
        Dim Kata1, Kata2, Kata3 As String
        Kata1 = "Saya Suka"
        Kata2 = "Programming"
        Kata3 = Kata1 + " " + Kata2  'Kata3 menjadi "Saya Suka Programming"
End Sub


Selamat berlatih ....

Jumat, 12 Juli 2013

Windows Control

Pada pos sebelumnya kita sudah mencoba membuat satu aplikasi yang sangat sederhana. Secara tidak langsung kita sudah menggunakan Form dan Button, bahkah kita sudah menulis event handler dari event klik pada button kita.

Dalam aplikasi windows form terdapat banyak kontrol kontrol yang disediakan oleh VB. Sebagian besar kontrol tersebut sebenarnya disediakan oleh Windows API, vb menjadi jabatannya, sedangkan Net Framework bertugas sebagai encapsulation binder ( penyatu ). Window API sangatlah besar dan sesuatu yang sangat komplek bagi pemula. Dalam Net frameWork fungsi fungsi Window API yang berhubungan akan di binding (disatukan) menjadi object object tertentu yang siat digunakan dan menjadikan segalanya lebih mudah dan berarti.

Kontrol yang sering digunakan di dalam form adalah sebagai berikut:

Nama Control ToolBox
Icon
Penjelasan Tampilan Pada Form
Button
Button atau tombol merupakan kontrol seperti tombol. User dapat mengklik control ini dan event click akan dijalankan

CheckBox
Dapat dicentang oleh user. Event yang biasa di program adalah click dan changed.

TextBox

Textbox digunakan untuk menampung input keyboard berupa tulisan. Bisa di set menjadi multiline. Event yang sering di program adalah changed, enter, leave dll. 

ComboBox
ComboBox adalah semacam TextBox yang memiliki daftar pilihan untuk user. User dapat mengetik ataupun memilih dari list yang disediakan. ComboBox juga dapat diset hanya menerima pilihan. Event yang sering di program adalah changed, selectedListchanged, enter, leave dll.

DateTimePicker

DateTimePicker merupakan editor untuk tanggal, bertujuan untuk meminta user untuk meng input data tanggal (dan mungkin jam) tanpa membuat kesalahan. User hanya perlu bernavigasi dengan kalender
Label

Label hanya menampilkan suatu text statik saja. Kenyataannya label sangat jarang program.

LinkLabel

Link Label menampilkan tulisan seperti hyperlink dalam internet explorer. Sekali user mengklik label maka warnanya akan berubah menandakan sudah pernah di klik. Event yang sering di program adalah event click.

ListBox

ListBox merupakan daftar pilihan yang mungkin memiliki scroll bar kalau item yang tersedia banyak.  ListBox memilik property Text yang merupakan multiline text yang akan menjadi item yang bisa dipilih.

MaskedTextEditor

MaskedTextEdit merupakan editor layaknya TextBox bedanya kita dapat membuat "mask" atau pola dari input sehingga input yang dibuat user sesuai dengan aturan dari pola yang kita buat.

NumericUpDown

NumericUpDown merupakan editor untuk angka bilangan bulat. Dengan mengklik button naik atau turun nilai dari angka yang di input akan berubah. Type control ini dibuat untuk user yang gemar menggunakan mouse untuk meng input. 

PictureBox

PictureBox merupakan tempat gambar ditempatkan. Ada banyak cara untuk membuat gambar pada form, PictureBox mungkin yang paling mudah dan flexibel. PictureBox dapat digunakan pada saat design dan kita dapat mengatur segala-sesuatunya dari property editor.

RadioButton

Radio Button merupakan button seperti tombol tape player jadul. Pada saat yang sama satu group radio button hanya bisa dipilih salah satunya saja.


Sebenarnya masih banyak lagi kontrol kontrol yang sering dipakai dalam seperti DataGridView, Group Box dll, namun saya cuma memilih kontrol yang terdaftar dalam "Common Controls."

Semua kontrol yang dibahas diatas merupakan Kontrol yang dapat diliat dalam form. Selain itu ada juga object object non-visual seperti Dataset, DataTable, Timer dll.

Tunggu pembahasan selanjutnya.




Minggu, 07 Juli 2013

Program VB Ku Yang Pertama

Tiba saatnya kita jajal VB kita.

Kita akan membuat proyek baru. Caranya :
  1. Pilih Menu File, Pilih New Project

    Tampilan dialog proyek baru pada visual studio 2008 express

    Pilih "Window Form Application", isi "Name" dengan belajar_01.
    Kita sedang membuat project baru yang bertipe "Windows Form" dengan nama applikasi belajar_01.
    Semua Program yang menampilkan Jendela adalah bertipe Windows Form Application, termasuk Excel, Word, Autocad. Selain Windows Form juga ada aplikasi konsol yang bekerja pada mode non-grafik. Juga tersedia tipe tipe lainnya.
  2. Proyek baru kita siap di edit.:

    Visual Basic 2008 Express, Form1 siap di edit.



















    VB akan menampilkan satu windows form yang masih kosong. Window Form tersebut dapat kita tambahi kontrol-kontrol sesuai dengan kebutuhan kita.
     
  3. Sebaiknya kita langsung menyimpan applikasi kita. Tujuannya untuk menempatkan kita ke dalam folder penyimpanan.


    Tampilan dialog penyimpanan project.
    Perhatikan "Location" dari project kita, sobat boleh pindahkan lokasi penyimpanan project tersebut sesuai keinginan sobat, bahkan boleh disimpan di flashdisk sehingga mudah dibawa-bawa.
  4. Kembali ke editing window form, tambahkan satu button ke form. Aktifkan Widget "ToolBox", carilah ikon Button dibagian "Common Controls". Tariklah button tersebut ke dalam form, atau klik ikon button tersebut 2x kemudian button yang muncul pada form kita perlu digeser ke posisi yang manis dipandang mata.
    Common Controls pada ToolBox.
    Tekan tanda "+" untuk membuka.
    Tekan "-" untuk menutup.

    Button1 ditempatkan kedalam form, terlihat juga button pada Toolbox.
  5. Klik Kanan Button1 tersebut dan pilih property, atau langsung saja pilih widget property.
    Cari item Text ganti nilainya dengan "Hallo".

    Mengganti nilai property "Text" pada button1
  6. Untuk melengkapi program kita, bila button hallo tersebut di klik semestinya ada sesuatu yang terjadi, untuk permulaan kita akan menampilkan pesan, maka kita perlu memprogram event button tersebut.
    Pindahkan property dai mode "properties" ke mode event.
    Dalam lingkaran, property mode,
    mode property kiri dan mode event kanan
    Cari dan klik 2x  "Click". Kita akan masuk ke window editing vb dengan judul "Form1.vb*".
    Kode VB yang terlihat akan seperti ini :
    Public Class Form1
         Private Sub Button1_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button1.Click
                   ' event click akan di program mulai dari titik ini.
         End Sub
    End Class


  7. Sekarang kita coba untuk menambahkan kode untuk menampilkan Dialog box kepada user kita.
    Dibawah baris hijau ketik MsgBox("Hallo, pengenalanvb.blogspot.com")
    Public Class Form1
    Private Sub Button1_Click(ByVal sender As System.Object, ByVal e As System.EventArgs) Handles Button1.Click
     ' event click akan di program mulai dari titik ini.
    MsgBox("Hello PengenalanVB.blogspot.com")
    End Sub
    End Class


    Simpan kembali project kita.

  8. Selanjutnya kita menguji program kita apakah dapat berjalan dengan baik. Untuk menjalankan program (execute) kita dapat menggunakan tombol "F5" atau Menggunakan ikon "Run" ataupun menggunakan menu "Debug" dan memilih item "Start Debugging".
  9. Sesudah me-Run program kita cobalah tekan tombol "Hallo", satu dialog box akan muncul dengan pesan yang telah kita ketikan sebelumnya.



  10. Klik Tombol OK dan Klik Close Button untuk menghentikan program.
  11. Selamat, Program VB kita yang pertama sukses dibuat.

Saya rasa cukup untuk tahap pengenalan interface VB pada item selanjutnya kita akan melihat VB lebih dalam dan intensif. Saya anjurkan agar sobat berlatih dengan interface VB supaya mahir mengatur window dan menggunakan menu menu VB.

Jangan ragu untuk meninggalkan komentar atau pun bertanya.


Sabtu, 06 Juli 2013

Pengenalan Tampilan VB 2008 Express

Dalam kesempatan ini saya mencoba menceritakan tampilan jendela utama VB 2008 Express. Sebenarnya tampilan ini tidak jauh berbeda dengan VB 2005, VB 2010 maupun VB2012.

Klik menu start, pilihlah program dan cari VB 2008 Express. Pada run pertama kali VB akan membuat configurasi awal, kadang kadang step ini agak lama, mohon bersabar.
Bila tak ada masalah VB akan tampil seperti ini tampilan VB2008 Express.



















Berikut saya coba menjelaskan tampilan VB 2008 :

Tapilan Menu Bar dan Icon Bar.
Kita mengunakan menu bar untuk membuka perintah perintah menu yang kita butuhkan. Terdapat Menu File, Edit, View dll yang didalamnya terdapat item item menu lagi. Sementara Icon bar berisikan kumpulan icon icon yang merupakan menu cepat dan sering digunakan.

Tumpukan halaman editor utama, tampak Form1.vb design mode
sedang berada di depan, sementara Start Page tersembunyi dibelakang.
Dibawah icon bar terdapat tumpukan window utama. Editor window akan berada disini dan bersipat multi dokumen, artinya banyak dokument dapat terbuka sekaligus namun window tesebut akan bertumpuk dalam halaman halam.

Tampilan ToolBox Widget dalam kondisi terpaku (Pinned)
 Disebelah kiri ataupun kanan terdapat widget window, widget window ini sangat vital gunanya. Widget yang sering digunakan adalah ToolBox, Solution Explorer, Database Explorer, Document Out Line, Data Source dll. Kadang kadang juga terdapat jendela widget di sebelah bawah, namun widget ini lebih untuk menyampaikan pesan pesan error, warning, debungging dll. Kadang kadang widget widget tersebut terasa mempersempit pandangan ke halaman utama. Untuk itu kita bisa membuat widget tersebut auto hide dengan meng-klik pin button.

Pin button sebelah kiri dan close button sebelah kanan.

Tampilan Widget auto hidden (hilang dan tampil otomatis) dalam kondisi tersembunyi.


















Widget widget tersebut dapat ditumpuk, dapat dipindah, dapat juga disusun bertumpuk atas bawah, bahkan dapat pula dibiarkan mengapung diwindow VB. Untuk memindahkan widget, dalam kondisi terpaku, kita bisa memindahkan sekaligus 1 tumpuk widget dari kiri kenan atau sebaliknya dengan menarik title widget. Bisa juga memindahkan 1 widget saja dari tumpukan dengan menarik bar tumpukan windget di sebelah bawahnya.
Halaman tumpukan widget
Ketika kita menarik widget akan tampil ikon ikon semi tranparan seperti berikut :
Docking Target, Gabungkan dengan  widget ,
arahkan mouse ke kiri, kanan,atas,bawah atau tengah.
Kiri atau kanan: Menampilan widget bersebelahan.
Atas/Bawah : Menampilkan widget secara bertengger atas dan bawah,
Tengah: Gabungkan dingan tumpukan widget.

Buat tumpukan widget baru di sisi kiri.

Buat tumpukan Widget baru diisi kanan.

Kadang kadan widget yang kita butuhkan ternyata tidak tampil atau tidak sengaja ter-Close!!!.
Jangan khawatir, kita bisa menampilkan widget tersebut. Pada menu View terdapat item Solusion Explorer, Database Explorer dll, selain itu terdapat sub menu "Other" yang berisi menu Out Line Layout dll. Untuk Datasource Explorer menunya berada di menu Data dan hanya tampil pada saat kita sedang mengedit layout Form.

Silahkan mengutak atik tata letak VB anda, jangan ragu untuk meninggalkan pesan dan pertanyaan.


Kamis, 04 Juli 2013

Installasi Visual Basic 2008 Express

Sebenarnya artikel ini tidak begitu penting bagi sobat yang udah terbiasa dengan instalasi software, namun bagi newbe seperti pelajar ataupun mahasiswa yang kebetulan "nyasar" salah jurusan dan kemudian harus berjuang mempelajari "Mimpi Ngeri", mungkin rasanya tulisan ini akan menjadi bantuan. Pada kesempatan ini saya (lebih baik mengunakan kata "Saya" daripada "Penulis" :p) mengunakan installer Visual Studio 2008 Express All In One (iso disc image). Bagi sobat yang kebetulan mempunyai file Iso dan komputernya tidak dilengkapi CD atau DVD drive, sobat dapat mengunakan software Daemon Tool untuk membuat Virtual CD Drive dan file iso langsung bisa dioperasikan layaknya CD drive normal. Daemon Tool juga dapat digunakan untuk membuat image iso dari CD/DVD yang kita miliki. Daemon Tool dapat di download pada halaman Daemon Tool. Pilih saja versi lite dan ada tulisan free. Kalau sobat tertarik untuk memiliki full version dari "Daemon Tool" tersebut dan kebetulan punya duit "Lebih" bolehlah untuk membeli supaya developer software tersebut dapat "melanjutkan napasnya dan kerja lebih buat perbaikan" software mereka.

Setelah sobat memasukan CD ke Drive atau iso image di mount oleh Daemon Tool maka kita siap memulai installasi VB.

Berikut ini cuplikan installasi VB 2008 Express (beberapa screen shots dilewatkan, ada kemungkinan windows meminta re-start untuk penyelesaian sesuatu.):
Pertama VS2008E di insert tampil pilihan ini. Klik "Visual Basic 2008"
VB2008E Welcome Screen, Pilih next.
Pilihan default pada option item yang diinstall.

Setting lokasi folder tempat intallasi file VB nantinya.
Kalau sobat memiliki harddisk C yang  lumayan penuh sebaiknya menganti lokasi installasi dengan mengklik "Browse". Klik "Install" kalau semuanya sudah cocok.
Installasi akan selesai dengan screen yang menyatakan "..successfully installed".

Sobat sekalian boleh menginstall saja menginstall VB versi 2010 atau 2012, mungkin dengan prosedur yang sedikit berbeda.
Cheer

Selasa, 02 Juli 2013

Software Yang Dibutuhkan.

Untuk keperluan belajar VB.Net sebaiknya kita membutuhkan software sbb:

Visual Basic Express.
Software ini adalah versi gratis dari Visual Studio. Versi yang penulis pakai adala VB Express 2008. Bagi sobat yang ingin belajar boleh saja mengunakan versi 2005 atau 2010. Visual Studio Versi Express bisa didapat dari link visual studio express. Mungkin sobat sekalian menghadapi kesulitan untuk memilih versi yang cocok. Visual Basic Express 2012/2010 cocok di install pada windows 8 atau Windows 7, sedangkan untuk Windows XP boleh diinstall VB 2005 ataupun VB2008, namun saat ini tidak mudah untuk mencari link downloadnya. Namun VB2010 masih mungkin diinstall di windows XP dengan beberapa kekurangan kecil.
Ada 2 methode installasi Visual Studio Express:

Visual Studio Web Installer
Sobat cukup memilih install now pada halaman download VS Express, file-file yang dibutuhkan akan didownload sambil menginstall.
Web Install Link
Visual Studio ISO File.
Dengan mendownload file .iso sobat akan memilki option seluruh visual studio express eg. vb, vcc, vc# dan vwd (visual web development). File ini berukuran cukup besar, kira-kira 800Mb. Menurut pengalaman penulis sesudah filenya didownload ternyata ukuran cd dipasaran tidak dapat menampung ukuran itu atau dengan kata lain diperlukan CDr media yang ukurannya diatas normal, ini belum pernah saya temukan dipasar. Untuk mendownload file ini boleh mengunjungi Visual Studio 2010 Express dan pilih Visual Studio Express All in One  ISO. Keuntungan mengunakan mothode ini, sobat bisa menginstall software tersebut berulang ulang atau install kembali di komputer lain.

Apa kekurangan VB Express? Mungkin banyak, tapi yang paling terasa adalah tidak tersedianya Crystall Report dan tidak dapat membuka data SQL nya hanya bisa membuka file mdb atau sdf saja tanpa bisa membuka SQL server secara langsung, namun saat runtime Sql tetap dapat login normal.

Kita bisa saja menginstall full version dari Visual studio, penulis tidak dapat menganjurkan pengunaan software bajakan, namun tersedia versi trial software tersebut dan dapat digunakan secara penuh. Seandainya kita bermaksud untuk mempelajari VB secara full dalam waktu yang lama sobat dapat mengunakan Virtual Machine dan menginstall layaknya dikomputer baru. Mari kita tinggalkan software bajakan.

Software Tambahan.
Untuk Software tambahan yang mungkin kita perlukan adalah SQL Studio Express, versi ini juga gratis dan dapat di download pada halaman ini atau Visual Studio Express 2008. SQLStudio Express diperlukan untuk mendesign atau mempelajari MSSQL Database.

Cukup dulu untuk tulisan hari ini.








Visual Basic .NET

Mungkin kita sudah banyak mendengar tentang VB net, namun tak banyak yang benar benar tau apa itu VB Net. VB adalah singkatan dari Visual Basic yang sebenarnya merupakan Cucu dari Bahasa Basic. Pada tahun tahun tak enak, dulu Basica atau pun gwbasic masih digunakan dalam pemrograman sederhana yang belakangan menjadi Visual Basic yang terkenal kontra versi karena banyak yang beranggapan Visual Basic bukan merupakan compiler sungguhan. Visual basic versi terdahulu menggantungkan powernya pada library library external dan sangat terbatas dalam memory akses.

Sesudah Versi VB 6, Microsoft merilis versi Visual Studio 2002 dan 2003, VB digabungkan dalam platform .NetFrameWork, yang merupakan core dari programmnya. Dalam Versi Visual Studio 2003, microsoft menjadikan VB, C#, C++ dan J++ ke dalam satu paket bahasa yang mengunakan library program yang sama yaitu NetFrameWork. Kondisi ini menyebabkan banyak perubahan harus diadakan dalam bahasa VB. Meskipun library vb terdahulu masih dibundel dengan nama VB Power Pack, namun Power dari VB itu ternyata berada di NetFrameWork sendiri.

Tampilan Visual Basic 6.0
Sebenarnya VB.Net dirilis dengan dokumentasi yang sangat rapi dan mudah dipahami. Namun programmer VB terdahulu kelihatan kesulitan untuk mengadopsi teknik baru yang ternyata jauh berbeda. Hal yang membuat lebih prihatin ternyata di dunia akademis kita ternyata masih mengunakan VB versi jadul.

Penulis dalam hal ini ingin berbagi tentang pengetahuan programming khususnya VB .Net. Dengan harapan Tulisan ini dapat menjadi sesuatu yang berguna.

Tampilan Visual Studio 2008


tag: vb.net, visual basic, dotNet. Tutorial.